Pemerintah Kabupaten Minahasa Siap Bersinergi dengan Pemprov Sulut untuk Kesejahteraan Masyarakat

Berita Minahasa

MediaTelusur.com

Manado – Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, S.Si, MAP, bersama jajaran pemerintah daerah menghadiri Rapat Paripurna DPRD Provinsi Sulawesi Utara di Manado pada Selasa (4/3/2025).

Rapat ini digelar untuk mendengarkan pidato perdana Gubernur Sulawesi Utara periode 2025-2030, Mayjen (Purn) Yulius Selvanus Komaling, SE, dan Wakil Gubernur Dr. Victor Mailangkay, SH, MH. 

Dalam pidatonya, Gubernur Komaling menegaskan komitmennya untuk mengayomi seluruh masyarakat Sulut tanpa terkecuali dan mengajak seluruh elemen bersatu demi pembangunan daerah.

Komaling juga menegaskan bahwa pemerintahannya akan berpihak kepada rakyat dengan visi Sulut yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan.

Bupati Minahasa Robby Dondokambey menyatakan dukungannya terhadap program pembangunan Pemprov Sulut serta menekankan pentingnya sinergitas antara pemerintah provinsi dan kabupaten demi kesejahteraan masyarakat.

Rapat paripurna ini menjadi awal dari kerja sama antara pemerintah daerah dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan bagi Sulawesi Utara selama lima tahun ke depan.

(T.M)