MediaTelusur.com
Minahasa – Dalam atmosfer penuh khidmat dan simbol kebangsaan, Bupati Minahasa Robby Dondokambey, S.Si, MAP (RD) bersama Wakil Bupati Vanda Sarundajang, SS, (VaSung) tampil sebagai ikon soliditas kepemimpinan daerah pada Upacara Peringatan HUT ke-61 Provinsi Sulawesi Utara di Kantor Gubernur Sulut, Selasa (23/09/2025).
Upacara yang dipimpin Gubernur Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus ini menjadi momentum strategis mempertegas arah pembangunan Sulut sekaligus merajut semangat persatuan masyarakat Bumi Nyiur Melambai.
Kehadiran RD–VaSung merepresentasikan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Minahasa terhadap agenda pembangunan provinsi dan peneguhan kemitraan strategis kabupaten–provinsi sebagai instrumen vital percepatan kesejahteraan rakyat.
Dalam amanatnya, Gubernur Yulius menekankan bahwa HUT ke-61 bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan penanda awal era baru kepemimpinannya bersama Wakil Gubernur, dengan visi “Menuju Sulawesi Utara Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan” yang ditopang 8 misi pembangunan (Asta Cita), 17 program unggulan, dan 45 kegiatan strategis.
Berbagai capaian kinerja – mulai dari pertumbuhan ekonomi Sulut 5,64% (year on year), penurunan angka kemiskinan, keberhasilan infrastruktur berkelanjutan, peningkatan sektor pariwisata, hingga kokohnya kerukunan antarumat beragama.
Menjadi kebanggaan bersama dan pemantik semangat Bupati Robby Dondokambey dan Wakil Bupati Vanda Sarundajang untuk terus mengakselerasi pembangunan Minahasa agar senafas dengan kebijakan provinsi.
Pernyataan dan kehadiran keduanya di panggung provinsi ini mengukuhkan Minahasa sebagai mitra strategis Sulawesi Utara sekaligus menegaskan profil kepemimpinan yang visioner, proaktif, dan berorientasi hasil dalam membawa daerah menuju kemajuan berkelanjutan.
(T.M)